Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Pengajuan Pinjaman Online DI BRI Beserta Tabel KUR BRI 2021

Cara Pengajuan Pinjaman Online DI BRI Beserta Tabel KUR BRI 2021 - Berikut cara untuk mengajukan pinjaman online dari bank bri beserta tabel kur bri di 2021 yang anda terlebih dahulu ketahui sebelum melakukan pinjaman online di bank bri, yuk disimak baik-baik ya artilel saya hari ini.

Tabel KUR BRI 2021 – KUR BRI merupakan program pinjaman produktif syarat mudah dari bank BRI untuk memfasilitasi kebutuhan modal pengusaha khususnya UMKM. Berbeda dengan Kupedes, Kredit Usaha Rakyat BRI memperoleh subsidi bunga dari pemerintah sehingga cicilan 12 bulan nya ringan banget.

Plafon KUR BRI sangat fleksibel tergantung jenis KUR yang henda Anda ajukan entah itu KUR Mikro, KUR Ritel, maupun KUR Super Mikro tanpa jaminan. Gak kalah kompetitifnya dari KUR BNI, cara mengajukan KUR BRI juga bisa Anda lakukan online melalui situs resmi. Tabel cicilan KUR bank BRI sebagai simulasi angsuran pinjaman terbaru 2021 juga bisa Anda temukan dengan mudah lewat media online, salah satunya yang akan kita bahas ini.

Di tengah menurunnya daya beli masyarakat akibat dampak Covid-19, ketersediaan modal jadi salah satu kunci UMKM bertahan serta mengembangkan usaha. Bagi pelaku UMKM, kebutuhan modal terkadang membawa tekanan dan harus segera dicarikan solusinya.

Untungnya pemerintah tahun ini menambah plafon dana KUR 2021 sampai Rp 253 triliun sehingga pelaku usaha mikro memiliki kesempatan lebih besar buat mengajukan pinjaman modal usaha.

Meskipun masalah pinjaman modal memang sangat sensitive terutama bagi para pebisnis. Namun bila Anda biarkan begitu saja, bisa saja bisnis akan semakin merosot bahkan stuck di tengah jalan. Makanya solusi terbaik mengatasi kekurangan modal usaha sebenarnya mudah, cukup manfaatkan program KUR dari bank BRI dengan cicilan ringan sesuai tabel pada brosur.

Bahkan, Anda yang seringkali mengalami kesulitan untuk menjangkau kantor BRI karena jarak terlalu jauh atau alasan kesibukan. Sekarang bisa memanfaatkan teknologi tersebut untuk mengajukan KUR BRI online kapan saja dan di mana saja.

BRI menawarkan beberapa jenis KUR yang bisa Anda pilih sesuai kebutuhan mulai dari KUR Ritel, KUR Mikro, KUR Super Mikro hingga KUR TKI. Di samping itu masing-masing jenis KUR BRI tersebut memiliki persyaratan dan skema angsuran masing-masing sesuai tabel simulasi.

KUR Super Mikro

Sebenarnya KUR Super Mikro merupakan program tambahan untuk mensukseskan percepatan Pemulihan Ekonomi Nasional akibat dampak Covid-19. Pinjaman KUR Super Mikro khusus bagi penerima Bantuan Langsung Tunai UMKM dari program BPUM.

Sedangkan plafon maksimum KUR Super Mikro BRI adalah Rp 10 juta dengan simulasi angsuran seperti pada brosur tabel. Melansir laman ekon.go.id Inilah beberapa syarat ketentuan KUR Super Mikro 2021 yang perlu Anda cermati:

  • Usaha yang anda jalankan masuk dalam kategori Usaha Mikro.
  • Usia usaha calon penerima KUR Super Mikro BRI tidak dibatasi minimal 6 bulan. Sedangkan lama usaha dapat kurang dari 6 bulan dengan persyaratan: Mengikuti program pendampingan (formal atau informal); atau Tergabung dalam suatu kelompok usaha; atau Memiliki anggota keluarga yang telah memiliki usaha.
  • Sementara bagi pegawai PHK tidak diwajibkan memiliki usaha minimal 3 bulan dengan pelatihan 3 bulan, tapi dapat kurang dari 3 bulan atau usaha baru dengan syarat yang telah diatur oleh pemerintah.
  • Belum pernah menerima pinjaman KUR sebelumnya.

KUR Mikro BRI

Kredit Usaha Mikro BRI tersedia hingga plafon maksimum Rp 50 juta dengan suku bunga murah 6% per tahun (lihat tabel angsuran).

KUR Mikro bisa Anda ajukan sebagai Kredit Modal Kerja dengan tenor maksimal 36 bulan atau 3 tahun sedangkan untuk Kredit Investasi tenor KUR Mikro bisa mencapai 5 tahun. Adapun persyaratan KUR Mikro BRI antara lain sebagai berikut:

  • Perorangan yang memiliki usaha produktif dan layak.
  • Usaha telah berjalan minimal selama enam bulan.
  • Tidak sedang memiliki tanggungan kredit lain kecuali KPR, KKB, dan Kartu Kredit.
  • Identitas diri berupa KTP, Kartu Keluarga, dan Surat Keterangan Usaha.

KUR Ritel (Kecil)

Plafon pinjaman KUR Kecil (Ritel) BRI lebih besar karena bisa mencapai Rp 500 juta dengan suku bunga murah yakni 6% efektif per tahun cicilan sesuai tabel angsuran.

Selain itu pinjaman KUR Ritel BRI ialah bisa Anda ajukan dengan tenor paling panjang 4 tahun sebagai modal kerja dan 5 tahun sebagai Kredit investasi. Tak jauh beda dengan syarat KUR Mikro, berikut persyaratan mengajukan KUR Ritel BRI:

  •  Memiliki usaha produktif dan layak dibiayai.
  • Tidak memiliki tanggungan kredit lain kecuali KPR, KKB, dan Kartu Kredit
  • Usaha telah berjalan minimal selama enam bulan.
  • Tidak hanya itu pegajuan juga wajib menyertakan Identitas diri berupa KTP, Kartu Keluarga, dan Surat Ijin Usaha Mikro dan Kecil (IUMK).

KUR TKI

Sedangkan KUR TKI merupakan pembiayaan khusus buat calon Tenaga Kerja Indonesia dengan suku bunga 6% per tahun. Adapun tenor maksimum KUR TKI yakni 3 tahun atau sesuai dengan kontrak kerja. Berikut syarat pengajuan KUR TKI BRI:

  • Calon TKI yang hendak berangkat kerja ke Luar Negeri.
  • Identitas diri berupa KTP, Kartu Keluarga, Passpor, dan Visa.

Lebih lanjut calon debitur wajib melengkapi Dokumen pekerjaan berupa perjanjian kerja dengan pengguna jasa, perjanjian penempatan kerjam, dan dokumen lain sesuai ketentuan.

Tabel Angsuran KUR BRI 2021

Setelah meilihat satu persatu persyaratan pengajuan KUR BRI di atas. Silahkan ajukan pinjamannya secara online sekarang juga. Pilih jenis dan plafon sesuai dengan kebutuhan modal Anda berdasarkan tabel KUR BRI 2021 berikut:


Bagi Anda yang memiliki usaha di platform marketplace, cara mengajukan KUR BRI online 2021 lebih mudah. Terlebih pengajuannya bisa tanpa agunan dengan plafon maksimal Rp 50 juta. Berikut tata cara pengajuan KUR BRI online:

Kunjungi website KUR BRI

Pertama-tama, silahkan Anda kunjungi terlebih dahulu situs KUR miliki BRI di www.kur.bri.co.id.

Daftar dan Login Sebagai Pengguna

Bagi pengguna baru, silahkan daftarkan diri dengan klik ‘daftar sekarang’ Khusus bagi yang telah mendaftarkan diri, Anda bisa langsung login ke sistem KUR dengan input alamat email dan password. Jika ingin lebih mudah, silahkan login dengan akun Google Anda.

Isi Formulir Informasi Umum

Setelah berhasil masuk ke fasilitas KUR dari BRI, lanjutkan proses dengan mengisi formulir umum yang tertera. Lakukan pengisian data dengan cermat dan lengkap, pastikan tidak ada data yang terlewati.

Isi Formulir Usaha

Selesai mengisi formulir umum, lanjutkan dengan menyelesaikan formulir usaha. Isi formulir dengan baik dan benar sesuai kondisi bisnis Anda.

Isi Data Ecommerce

Karena KUR Mikro BRI bekerja sama dengan e-commerce di Indonesia. Pastikan Anda memasukan data e-commerce yang dibutuhkan dengan benar. Pilih e-commerce yang menjadi lapak bisnis Anda selama ini, apa itu Tokopedia atau Shopee.

Upload Dokumen Persyaratan

Agar KUR BRI disetujui oleh bank, BRI membutuhkan berkas resmi meliputi KTP, SKU dan dokumen lainnya. Silahkan upload seluruh dokumen yang diminta.

Isi Plafon Pinjaman dan Tenor

Sedangkan langkah terakhir adalah mengisi plafon pinjaman dan tenor KUR yang Anda inginkan. Setelah itu selesaikan aplikasi pinjaman KUR Mikro online Anda. Dan tunggulah keputusan dari pihak bank. Agar tidak salah pilih plafon pinjaman, penting bagi calon debitur KUR untuk memahami tabel KUR BRI.

Itulah serangkaian cara mengajukan KUR bank BRI online 2021 lewat kur.bri.co.id. Tidak sulit sama sekali bukan? Silakan ajukan pinjaman dengan jumlah dana sesuai kebutuhan. Jangan lupa lihat simulasi dari tabel KUR BRI 2021 agar tahu berapa kewajiban bayar per bulan.

Tips Jitu Agar KUR BRI Disetujui

Sebelum mencoba mengajukan pinjaman sesuai data tabel KUR BRI, perhatikan beberapa tips berikut supaya aplikasi Anda disetujui:

Melengkapi seluruh dokumen persyaratan. Pastikan jika dokumen persyaratan yang dibutuhkan sudah Anda miliki sehingga proses pengajuan KUR BRI bisa diproses dengan lancar dan tepat waktu.

Jika anda ingin mengajukan pinjaman KUR BRI tapi belum menjadi nasabah BRI ada baiknya buka rekening tabungannya terlebih dahulu.

Pastikan usaha Anda memenuhi persyaratan untuk masing-masing jenis KUR BRI. Jika Anda tidak sedang menjalankan usaha apa pun, baiknya pilih jenis pinjaman BRI lainnya.

Mengurus terlebih dahulu surat keterangan usaha maupun surat Ijin Usaha Mikro dan Kecil (IUMK).

Apa itu KUR BRI?

Kredit Usaha Rakyat BRI adalah program pemerintah berupa pembiayaan bagi pelaku UMKM dengan subsidi suku bunga yang disalurkan melalui bank BRI.

Berapa limit pinjaman KUR?

Masing-masing jenis KUR berbeda ketentuan plafon dan tenornya untuk KUR Super Mikro plafon maksimum Rp 10 juta. Sedangkan untuk KUR Mikro plafon maksimum Rp 50 juta dan KUR Ritel limit maksimum Rp 500 juta.

Berapa lama proses pencairan KUR?

Proses pencairan KUR BRI sangat tergantung pada banyak faktor. Namun demikian umumnya proses pencairan Kredit Usaha Rakyat 5-14 hari setelah memperoleh persetujuan.

Berapa cicilan KUR per bulan?

Pengembalian pinjaman KUR bisa Anda lakukan dengan skema angsuran bulanan dengan rincian simulasi pada tabel KUR BRI 2021 di atas.

Sebelum menentukan jumlah dan tenor pinjaman kami menyarankan Anda untuk lebih dulu melihat tabel KUR BRI 2021 yang tertera di atas.

Demikianlah artikel saya hari ini dapat saya rangkum mengenai pembahasan yaitu Cara Pengajuan Pinjaman Online DI BRI Beserta Tabel KUR BRI 2021, semoga bisa bermanfaat dan menambah wawasan, sekian dan terimakasih.

Posting Komentar untuk "Cara Pengajuan Pinjaman Online DI BRI Beserta Tabel KUR BRI 2021"